Fungsi dari proxy server adalah rahasia di balik koneksi internet yang sepenuhnya anonim. Saat berselancar di internet, Anda mungkin mencemaskan perihal privasi dan keamanan data Anda. Apalagi di tengah maraknya kasus peretasan, serta pencurian dan penyalahgunaan data.
Kabar baiknya, Anda bisa mengandalkan proxy untuk mencegah semua kemungkinan buruk tersebut. Tidak hanya menyangkut privasi dan keamanan, proxy rupanya juga mampu membuat internet menjadi lebih cepat dan stabil. Semua manfaat tersebut akan kita bahas lengkap di artikel ini.
Baca Juga: Begini Cara Kerja Proxy Server dalam Jaringan, Wajib Tahu!
Fungsi Proxy Server
Baik untuk perusahaan maupun untuk kebutuhan pribadi, fungsi dari proxy server adalah mampu memberikan banyak manfaat dalam hal konektivitas internet. Semua kegunaan proxy akan kita pelajari lengkap di artikel ini.
1. Meningkatkan Keamanan dan Privasi
Fungsi utama proxy server adalah meningkatkan keamanan dan privasi pengguna saat berselancar di internet. Proxy bertindak sebagai perantara yang menyembunyikan alamat IP asli pengguna. Dengan demikian, identitas pengguna pun tetap tersembunyi dari server website maupun pihak ketiga.
Selain itu, proxy juga dapat mengenkripsi data antara pengguna dan server tujuan. Enkripsi membantu melindungi informasi sensitif dari peretasan dan penyadapan. Beberapa proxy juga memiliki fitur pemblokiran situs berbahaya, sehingga dapat mencegah akses ke situs yang mengandung malware atau phising.
2. Mempercepat Akses Internet
Berikutnya, fungsi dari proxy server adalah mempercepat akses internet melalui caching. Proxy menyimpan salinan dari halaman web yang sering pengguna akses. Ketika pengguna meminta halaman yang sama di lain waktu, proxy pun dapat menyediakan salinan dari cache tanpa harus menghubungi server tujuan.
Caching juga membantu mengurangi beban pada server tujuan, karena proxy dapat melayani permintaan berulang. Teknik ini sangat berguna dalam lingkungan perusahaan atau sekolah dengan banyak pengguna yang mengakses sumber daya yang sama.
Baca Juga: Jenis Jenis Proxy Server yang Wajib Pejuang Jaringan Ketahui
3. Mengakses Konten yang Dibatasi
Tidak banyak yang mengetahui bahwa salah satu fungsi dari proxy server adalah untuk mengakses konten yang dibatasi. Beberapa website dan layanan mungkin tidak tersedia di negara atau wilayah tertentu karena pembatasan geografis atau sensor pemerintah.
Dengan menggunakan proxy yang berlokasi di wilayah lain, maka pengguna dapat mengakses konten tersebut seolah-olah mereka berada di lokasi berbeda. Fungsi ini sangat berguna untuk mengakses layanan streaming, situs berita, atau platform media sosial yang mungkin terblokir di wilayah Anda.
Proxy juga dapat membantu dalam bypass firewall di jaringan lokal yang membatasi akses ke website tertentu. Hasilnya, Anda pun bisa menjelajahi internet dengan lebih bebas, namun tetap privat dan aman.
4. Memantau dan Mengendalikan Akses Internet
Terakhir, fungsi dari proxy server adalah memantau dan mengendalikan akses internet dalam lingkungan perusahaan atau sekolah. Administrator jaringan dapat menggunakan proxy untuk melacak aktivitas online pengguna, memblokir website tertentu, hingga menerapkan kebijakan penggunaan internet.
Dengan memantau akses internet, maka perusahaan dapat mencegah karyawan mengakses website yang tidak berhubungan dengan pekerjaan. Sekolah dapat menggunakan proxy untuk memblokir website yang tidak pantas dan memastikan siswa hanya mengakses konten pendidikan.
Baca Juga: Kelebihan dan Kekurangan Proxy Server untuk Keamanan Data
Fungsi dari Proxy Server Adalah Aspek yang Harus Diperhatikan!
Proxy memiliki berbagai fungsi yang dapat meningkatkan keamanan, privasi, kecepatan, dan efisiensi akses internet. Dengan memahami dan memanfaatkan berbagai fungsi tersebut, Anda dapat mengoptimalkan penggunaan internet dan melindungi data sensitif.
Bicara soal keamanan koneksi internet, RackH juaranya! Layanan Internet Connectivity dari RackH menjamin kecepatan dan keamanan perusahaan Anda saat terhubung ke internet. Dengan jaringan yang privat, data perusahaan Anda pun lebih terlindungi dari berbagai ancaman siber.
RackH juga menyediakan berbagai layanan tambahan untuk mendukung konektivitas di semua titik bisnis Anda. Mulai dari Disaster Recovery Center (DRC) sebagai solusi fail over, hingga Content Delivery Network (CDN) untuk mengurangi latensi. Selalu terhubung dengan Internet Connectivity dari RackH!